SKRIPSI DIGITAL
Analisis Pengaruh Motivasi, Disiplin Kerja, dan Komunikasi Kerja terhadap Kinerja Karyawan pada PDKT Resto & Cafe di Kudus
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh motivasi, disiplin kerja, dan komunikasi kerja terhadap kinerja karyawan pada PDKT Resto & Café di Kudus. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik sampling jenuh, sehingga sampel dalam penelitian ini adalah 33 karyawan. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara,kuesioner, dan studi pustaka. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu uji instrumen penelitian, uji asumsi klasik, uji regresi linier berganda, uji F, uji t, dan uji koefisien determinasi. Hasil penelitian ini menyatakan bahwa variabel motivasi secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan pada PDKT Resto & Café, sedangkan variabel disiplin kerja dan komunikasi kerja secara parsial berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan pada PDKT Resto dan Café. Secara simultan variabel motivasi, disiplin kerja, dan komunikasi kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan pada PDKT Resto dan Café.
No other version available