TA DIGITAL
Ranacang Bangun Sistem Informasi Inventaris Barang Studi Kasus Pada Politeknik Negeri Semarang
Politeknik Negeri Semarang merupakan Instansi Pemerintah bidang akademik yang memiliki banyak barang inventaris, sehingga membutuhkan sistem informasi inventaris barang yang relevan dan akurat untuk menyajikan laporan-laporan yang dibutuhkan. Masalah yang terdapat pada Politeknik Negeri Semarang adalah informasi yang disajikan kurang lengkap. Hal ini menyebabkan laporan yang disajikan belum memenuhi kebutuhan. Untuk memberikan alternative solusi pelaporan menajerial bagi Politeknik Negeri Semarang, dilakukan penelitian rancang bangun sistem informasi inventaris barang.
Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membangun sistem informasi inventaris barang yang mencakup kebutuhan informasi pihak manajerial dalam memonitor laporan. Metode perancangan sistem menggunakan metode SDLC. Data yang dibutuhkan dalam pembuatan sistem informasi inventaris ini adalah daftar inventaris barang, lembar mutasi barang, data pegawai yang bertanggung jawab, data lokasi, dan prosedur mutu inventarisasi di Politeknik Negeri Semarang. Metode pengumpulan data yang dilakukan dengan observasi, wawancara, dan studi pustaka. Dalam perancangan dan pembangunan sistem informasi inventaris barang, alat yang digunakan adalah Microsoft Visual Basic 6.0 sebagai software pembangunan sistem dan SQLyog sebagai pembangunan database.
Pembangunan sistem informasi inventaris barang ini dapat membantu pihak manajerial dalam memonitor laporan dan membuat keputusan. Laporan dihasilkan dapat diakses sewaktu-waktu.
No other version available