TA DIGITAL
Studi Tentang Susut Umur Transformator Distribusi Overload Dan Perencanaan Tindak Lanjut Gardu Distribusi Di Wilayah PT PLN (Persero) ULP Tulung
Transformator distribusi termasuk komponen penting dalam distribusi tenaga listrik. Seperti halnya peralatan lain, transformator juga memiliki usia pakainya sendiri. IEEE menentukan standar umur transformator adalah 20,55 tahun. Disisi lain transformator juga dapat mengalami susut ataupun perpanjangan umur akibat pembebanan pada transformator dan juga suhu lingkungan. Diharapkan dengan diketahui nilai susut umur transformator serta konstruksi gardu distribusi yang tepat dapat menghindari kerusakan pada transformator sehingga menambah keandalan PT PLN (Persero). Data pembebanan transformator didapatkan dari data pengukuran beban PT PLN (Persero) ULP Tulung. Berdasarkan standar IEEE, transformator distribusi di PT PLN (Persero) ULP Tulung mengalami beban lebih (overload) sehingga menyebabkan trafo tersebut mengalami penyusutan umur 3,313 tahun. Dalam perencanaan tindak lanjutnya, perlu adanya peninjauan dari sisi konstruksi. Hal ini dikarenakan dalam proses uprating dari transformator 50 kVA menjadi 100 kVA perlu mengubah konstruksi dari gardu cantol menjadi gardu tiang. Komponen-komponen yang menunjang gardu distribusi seperti FCO, NH fuse, konektor, lightning arrester, dan tiang juga perlu dilakukan perhitungan. Ditinjau juga hasil dari perhitungan susut umur transformator berdasarkan IEEE jika transformator dilakukan uprating dari 50 kVA menjadi 100 kVA.
No other version available