TA DIGITAL
Pembuatan briket dari cangkang kelapa sawit sebagai bahan bakar alternatif
Kebutuhan energi di Indonesia dipenuhi oleh bahan bakar minyak. Khususnya untuk rumah tangga sebagian besar kebutuhan energinya mengandalkan minyak dan gas elpiji. Oleh karena itu, usaha untuk mencari bahan bakar alternatif yang dapat diperbarui (renewable), bernilai ekonomis, semakin banyak dilakukan. Tujuan dari penelitian ini adalah membuat briket arang dari cangkang kelapa sawit sebagai substitusi bahan bakar minyak tanah rumah tangga. Metode pembuatan briket diawali dengan cara mengeringkan cangkang kelapa sawit, kemudian di pirolisis dengan alat pirolisis, arang yang telah terbentuk dari hasil pirolisis di ayak dengan menggunakan mess 60, kemudian arang hasil ayakan dicampur dengan lem kanji dengan perbandingan 20% dari jumlah adonan, setelah itu dicetak dengan alat hidrolik press. Penelitian dilakukan dengan variabel tetap diameter briket 3,6 cm dan berat total perbriket 30 gr, sedangkan variabel berubahnya adalah tekanan briket (5.000 kPa, 7.000 kPa, 9.000 kPa, 11.000 kPa). Hasil penelitian menunjukkan bahwa tekanan tidak begitu berpengaruh terhadap nilai kalor, karena dari hasil pengujian perbedaan nilai kalornya tidak jauh berbeda. dan nilai kalor paling besar di peroleh pada tekanan 9.000 kPa dengan nilai kalor 29.532,4 kJ/kg
No other version available