SKRIPSI DIGITAL
Pelaksanaan Audit Manajemen Fungsi Produksi untuk Menilai Efektivitas Fungsi Produksi Pada PT. Arindo Garmentama = Implementation of Production Function Management Audit to Assess the Effectiveness of Production Function at Arindo Garmentama Ltd.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas fungsi produksi pada PT. Arindo Garmentama. Selain itu penelitian ini juga bertujuan untuk mengidentifikasi kelemahan yang terjadi dalam pencapaian efektivitas fungsi produksi dan diberikan saran tindakan perbaikan yang dapat dilakukan PT Arindo Garmentama di masa yang akan datang atas temuan yang diidentifikasi. Penelitian ini disusun melalui pendekatan deskriptif kualitatif. Populasi penelitian ini merupakan seluruh karyawan bagian produksi pada PT. Arindo Garmentama.
Teknik pengumpulan data yang dilakukan melalui wawancara, kuesioner, observasi, dan studi dokumentasi. Analisis data menggunakan konsep tahapan audit manajemen yaitu audit pendahuluan, review dan pengujian pengendalian manajemen, audit terperinci, dan pelaporan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa perusahaan telah melaksanakan sebelas indikator penilaian fungsi produksi. dari ke-sebelas indikator terdapat tujuh indikator yang telah dilaksanakan secara efektif, yaitu tingkat persediaan, keseimbangan lintas produksi, meminimalkan kebutuhan tempat, pengendalian bahan baku, pengendalian persediaan dan pemasok, pengendalian kualitas, dan pengendalian barang jadi. Empat indikator lainnya belum dilaksanakan secara efektif, di antaranya jadwal induk produksi, penilaian atas penggunaan kapasitas produksi, serta pengendalian peralatan dan fasilitas produksi.
No other version available