SKRIPSI DIGITAL
Analisis Pengaruh Akuntabilitas dan Transparansi terhadap Kinerja Keuangan dengan Profesionalisme Sebagai Variabel Moderasi = Analysis of the effect of Accountability and Transparency on Financial Performance with Professionalism as a Moderating Variable
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: pengaruh akuntabilitas terhadap kinerja keuangan di Pemerintah Daerah Kecamatan Genuk Kota Semarang, pengaruh transparansi terhadap kinerja keuangan di Pemerintah Daerah Kecamatan Genuk Kota Semarang, pengaruh akuntabilitas terhadap kinerja keuangan dengan profesionalisme sebagai variabel moderasi pada Pemerintah Daerah Kecamatan Genuk Kota Semarang, serta pengaruh transparansi terhadap kinerja keuangan dengan profesionalisme sebagai variabel moderasi pada Pemerintah Daerah Kecamatan Genuk Kota Semarang. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai Pemerintah Daerah Kecamatan Genuk Kota Semarang. Sampel dalam penelitian ini sejumlah 32 responden. Penelitian ini menggunakan purposive sampling. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, dokumentasi, dan kuesioner. Analisis yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda dengan IBM SPSS versi 26. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: akuntabilitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja keuangan. Transparansi tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja keuangan. Profesionalisme tidak dapat memoderasi pengaruh akuntabilitas terhadap kinerja keuangan. Profesionalisme tidak dapat memoderasi pengaruh transparansi terhadap kinerja keuangan.
Kata kunci: Akuntabilitas, Transparansi, Kinerja Keuangan, Profesionalisme
No other version available