SKRIPSI DIGITAL
Audit Manajemen Atas Fungsi Sumber Daya Manusia Pada PT Sandang Asia Maju Abadi Semarang = Management Audit of Human Resources Functions at PT Sandang Asia Maju Abadi Semarang
Rahma Shina Maulida, “Audit Manajemen Atas Fungsi Sumber Daya Manusia Pada PT Sandang Asia Maju Abadi Semarang”, Skripsi Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Semarang, di bawah bimbingan Rudi Handoyono, SE.Msi dan Maria Th Heni Widyarti, SE.Msi., Agustus 2023, 151 halaman.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efektivitas tujuh fungsi SDM pada PT Sandang Asia Maju Abadi Semarang. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif, melalui penyebaran kuesioner menggunakan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, kuesioner, studi dokumentasi, dan observasi. Analisis data menggunakan audit manajemen dengan empat tahapan yaitu audit pendahuluan, review dan pengujian pengendalian manajemen, audit terinci, serta pelaporan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perusahaan telah melaksanakan tujuh fungsi SDM yaitu perencanaan SDM, rekrutmen, seleksi, pelatihan dan pengembangan, penilaian kinerja, sistem imbalan dan kompensasi, dan perlindungan karyawan. Pada karyawan tetap dua fungsi yang belum dilaksanakan secara efektif yaitu pelatihan dan pengembangan karyawan, dan penilaian kinerja. Sedangkan pada karyawan kontrak terdapat empat fungsi yang belum dilaksanakan secara efektif yaitu perencanaan sdm, seleksi karyawan, pelatihan dan pengembangan karyawan, dan penilaian kinerja.
Kata Kunci: Audit Manajemen, efektivitas, dan fungsi SDM
No other version available