TA DIGITAL
Analisis Pengaruh Kualitas Produk, Kualitas Pelayanan Dan Kepercayaan Nasabah Terhadap Kepuasan Nasabah KPR Di Bank Tabungan Negara Tbk Cabang Semarang = Analysis of the Influence of Product Quality, Service Quality and Customer Trust on Mortgage Customer Satisfaction at Bank Tabungan Negara Tbk Semarang Branch
ABSTRAK
Sri, Shanda Hamidah Athalla, NIM 3.42.20.2.26 “Analisis Pengaruh Kualitas
Produk, Kualitas Pelayanan dan Kepercayaan Nasabah Terhadap Kepuasan
Nasabah KPR Di Bank Tabungan Negara Tbk Cabang Semarang”, Tugas
Akhir DIII Keuangan dan Perbankan Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri
Semarang, di bawah bimbingan Aris Sunindyo, S.E., M.M., dan Septian Yudha
Kusuma, S.E., M.Si.Ak., Agustus 2023, 101 halaman.
Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh kualitas produk, kualitas pelayanan,
dan kepercayaan terhadap kepuasan nasabah KPR di Bank BTN Cabang Semarang
secara simultan dan parsial. Data diperoleh melalui metode kuesioner dengan 100
responden nasabah KPR Bank BTN Cabang Semarang. Model analisis data yaitu
Model Analisis Linier Berganda, dengan teknik analisis data menggunakan Uji F, Uji
Statistik t, dan Uji Koefisien Determinasi (Adjusted R²). Hasil penelitian menunjukan
bahwa variabel kualitas produk, kualitas pelayanan dan kepercayaan secara simultan
berpengaruh signifikan terhadap kepuasan nasabah KPR Bank BTN Cabang Semarang.
Hasil penelitian secara parsial menunjukan bahwa kepercayaan berpengaruh terhadap
kepuasan nasabah KPR Bank BTN Cabang Semarang, namun kualitas produk dan
kualitas pelayanan idak berpengaruh signifikan terhadap kepuasan nasabah KPR Bank
BTN Cabang Semarang.
Kata kunci : Kualitas Produk, Kualitas Pelayanan, Kepercayaan, Kepuasan
Nasabah.
No other version available