TA DIGITAL
Analisis Rasio Arus Kas Aktivitas Operasi Untuk Mengukur Kinerja Keuangan Pada PT Phapros Tbk Tahun 2018−2022 = Analysis of Operating Cash Flow Ratio of PT Phapros Tbk Financial Performance 2018 to 2022
Perusahaan harus selalu mencermati kinerja keuangannya untuk mempertahankan posisinya di dunia industri. Penelitian ini bertujuan menganalisis kinerja keuangan PT Phapros Tbk dari tahun 2018 hingga 2022 dengan menggunakan rasio arus kas dari aktivitas operasi terhadap elemen laporan keuangan. Data yang digunakan meliputi data kualitatif, data kuantitatif, dan data sekunder yang diperoleh melalui studi dokumentasi dan studi pustaka. Hasil analisis menunjukkan adanya variasi perubahan rasio arus kas selama periode 2018−2022, dengan beberapa rasio mengalami fluktuasi. Secara umum, kinerja keuangan PT Phapros Tbk mengalami perbaikan, terlihat dari kemampuan perusahaan dalam membayar bunga, menghasilkan kas dari laba operasi, dan membiayai pengeluaran modal. Namun, beberapa rasio seperti rasio marjin kas operasi, rasio arus kas operasi terhadap utang, dan rasio cakupan kewajiban lancar masih rendah, menandakan perusahaan belum sepenuhnya mampu menghasilkan kas operasi dari penjualan bersih, membayar total utang, dan utang lancar hanya dengan mengandalkan arus kas aktivitas operasi. Dengan demikian, PT Phapros Tbk perlu mempertahankan dan meningkatkan arus kas aktivitas operasinya.
No other version available