TA DIGITAL
Perhitungan Harga Pokok Produksi Metode Harga Pokok Proses Pada Debyana Snack Kota Semarang Bulan Januari Tahun 2023 = Calculation of Cost of Good Manufactured with Method of Process Cost of Debyana Snack in Semarang City in January 2023
Mahendra Abdurrasyid Putera, “Perhitungan Harga Pokok Produksi Metode Harga Pokok Proses Pada Debyana Snack Kota Semarang Bulan Januari Tahun 2023”, Tugas Akhir Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Semarang, di bawah bimbingan Drs. Sulistiyo, M.M. dan Novitasari Eviyanti, S.E., M.Acc., Agustus 2023, 49 halaman
Tugas akhir ini bertujuan untuk mengklasifikasikan biaya produksi, menghitung harga pokok produksi produk roti pisang dan roti pandan dengan metode harga pokok proses, serta membandingkan perhitungan menurut perusahaan dengan perhitungan menurut metode harga pokok proses. Data yang digunakan untuk tugas akhir ini data produksi, biaya produksi, biaya bahan, dan daftar aset tetap. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam tugas akhir ini adalah observasi, wawancara, dokumentasi, dan studi kepustakaan. Metode analisis data yang digunakan adalah metode deskriptif dan komparatif. Harga pokok produksi menurut perusahaan untuk roti pisang sebesar Rp. 1.488 dan roti pandan Rp. 1.045. Harga pokok produksi menggunakan metode harga pokok proses sebesar Rp.1.556,59 dan roti pandan Rp. 1.112,92.
Kata Kunci: Harga Pokok Produksi, Metode Harga Pokok Proses
No other version available