SKRIPSI DIGITAL
Pengaruh Reputasi Perusahaan dan Pemasaran Langsung terhadap Keputusan Pembelian Jasa Kargo Udara di PT Angkasa Pura Logistics Cabang Semarang = The Influence of Corporate Reputation and Direct Marketing on Purchase Decision Air Service Cargo at PT Angkasa Pura Logistics Semarang Branch
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh reputasi perusahaan dan pemasaran langsung terhadap keputusan pembelian jasa kargo udara PT Angkasa Pura Logistics Cabang Semarang. Teknik pengambilan sampel menggunakan sampling total atau sensus terhadap 36 responden. Variabel bebas dari penelitian ini adalah reputasi perusahaan dan pemasaran langsung. Sedangkan variabel terikat dari penelitian ini adalah keputusan pembelian. Pengumpulan data primer menggunakan kuesioner dan studi literatur untuk data sekunder. Metode analisis yang digunakan yaitu uji validitas, uji reliabilitas, analisis deskriptif, uji asumsi klasik, regresi linier berganda, uji t, uji F, dan koefisien determinasi. Berdasarkan perhitungan yang telah dilakukan menggunakan SPSS 25 diperoleh persamaan berikut Y = 3,096 + 0,50X1 + 0,427X2 + e. Hasil uji t menunjukkan nilai t hitung lebih besar dari t tabel dan menghasilkan nilai signifikansi kurang dari 0,05. Hasil uji F menunjukkan nilai F hitung sebesar 28,870 sedangkan F tabel sebesar 3,28. Jadi dapat disimpulkan bahwa reputasi perusahaan (X1) dan pemasaran langsung (X2) berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian (Y). pengaruh variabel independent yang mempengaruhi keputusan pembelian secara dominan yaitu reputasi perusahaan dengan koefisien regresi sebesar 0,50.
No other version available