SKRIPSI DIGITAL
Pengaruh E-Service Quality, Promotion, dan Brand Trust terhadap Keputusan Penggunaan Aplikasi Pegadaian Digital Service pada Nasabah PT Pegadaian Kantor Cabang Gading Surakarta = The Influence of E-Service Quality, Promotion, and Brand Trust on the Decision to Use the Pegadaian Digital Service Application for PT Pegadaian Gading Surakarta Branch Office Customers
Permasalahan yang terjadi pada PT Pegadaian Kantor Cabang Gading Surakarta adalah nasabah yang terdaftar sebagai user aktif dan bertransaksi melalui Pegadaian Digital Service masih tergolong sedikit dibandingkan yang melakukan transaksi langsung di outlet. Selain itu, rating pada App Store untuk aplikasi Pegadaian Digital Service ini hanya 1.6 dari 5.0. Kemudian, promosi yang dilakukan oleh PT Pegadaian mengenai aplikasi Pegadaian Digital Service kurang dapat diterima masyarakat karena belum banyak yang mengetahui layanan tersebut. Masyarakat juga masih takut bertransaksi online karena maraknya penipuan. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh e-service quality, promotion, dan brand trust terhadap keputusan penggunaan aplikasi Pegadaian Digital Service pada nasabah PT Pegadaian Kantor Cabang Gading Surakarta. Metode pengumpulan data yang dipakai adalah purposive sampling dengan sampel 302 nasabah PT Pegadaian Kantor Cabang Gading Surakarta yang menggunakan aplikasi Pegadaian Digital Service selama enam bulan terakhir. Teknik analisis yang dipakai adalah uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heterokedastisitas, uji linearitas, analisis regresi linear berganda, uji t, uji F, dan koefisien determinasi. Hasil penelitian ini variabel e-service quality, promotion, dan brand trust berpengaruh positif terhadap keputusan penggunaan. Hasil koefisien determinasi menunjukkan e-service quality, promotion, dan brand trust berkontribusi secara bersama-sama terhadap keputusan penggunaan sebesar 60,2%. Persentase sisanya yaitu 39,8% menunjukkan besarnya variabel lain yang tidak diteliti pada penelitian ini. Kontribusi penelitian menggunakan perspektif teori service-dominant logic dengan implikasi manajerial mengadakan gathering customer, membagikan kuesioner google form, memperbaiki tampilan aplikasi agar mudah dipahami, mengatasi masalah kode OTP pada iOS, sosialisasi ke pabrik, dan promosi melalui TikTok.
No other version available