TA DIGITAL
Rancang Bangun Kotak Amal Pintar Dan Aman Berbasis Internet Of Things = Design and Build a Smart and Safe Charity Box Based on the Internet of Things
ABSTRAK
Rancang Bangun Kotak Amal Pintar dan Aman Berbasis Internet of Things (IoT) dibuat untuk memenuhi kebutuhan yang menghadirkan solusi yang lebih efektif dan efisien dalam mengelola sumbangan amal serta memfasilitasi transparansi dan partisipasi yang lebih luas dari masyarakat dalam kegiatan amal. Rancang Bangun Kotak amal pintar berbasis IoT adalah suatu solusi teknologi yang menggabungkan elemen Internet of Things (IoT) untuk meningkatkan keamanan dan manajemen kotak amal. Kotak amal pintar memiliki perangkat masukan yang terdiri dari sensor fingerprint R503, Sensor Getar SW-420, Sensor Infrared, sensor kamera Huskylens, GPS U-BLOX Neo M-8N, keypad 4x4 dan limit switch. Sedangkan untuk perangkat keluarannya menggunakan solenoid doorlock, buzzer, LCD 16x2, LED strips dan motor servo. Menggunakan pemroses mikrokontroler ESP32 DEVKIT V1 dan ESP32 38Pin. Dilengkapi dengan aplikasi Kodular sebagai sistem pemantauan keamanan kotak amal. Berdasarkan alat yang telah dibuat, kotak amal dapat mendeteksi nominal uang dengan baik dan menjumlahkannya melalui spreadsheet. Sistem keamanan kotak amal dapat mendeteksi adanya guncangan atau getaran, perpindahan kotak amal, dan mendeteks ketika isi kotak amal telah terisi penuh.
Kata Kunci : Internet of Things (IoT), Fingerprint R503, Getar SW-420, Huskylens, GPS U-BLOX Neo M-8M, dan ESP32.
No other version available