SKRIPSI DIGITAL
Analisis Pengaruh Kepercayaan, Kualitas Layanan, Dan Citra Perusahaan Dengan Kepuasan Nasabah sebagai Variabel Intervening terhadap Loyalitas Nasabah yang Memiliki Pembiayaan pada Bank Umum Syariah Area Semarang = Analysis of the Effect of Trust, Service Quality, and Corporate Image with Customer Satisfaction as an Intervening Variable on Customer Loyalty who have Financing at Islamic Commercial Banks in Semarang Area
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis signifikansi pengaruh Kepercayaan, Kualitas Layanan, dan Citra Perusahaan dengan Kepuasan Nasabah sebagai Variabel Intervening terhadap Loyalitas Nasabah yang Memiliki Pembiayaan pada Bank Umum Syariah Area Semarang.
Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer yang dikumpulkan menggunakan kuesioner. Populasi dalam penelitian ini adalah nasabah yang memiliki pembiayaan pada Bank Umum Syariah Area Semarang. Sampel pada penelitian ini adalah 105 orang responden nasabah yang memiliki pembiayaan pada Bank Umum Syariah Area Semarang yang dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Model analisis dalam penelitian ini menggunakan Structural Equation Modeling Partial Least Square (SEM-PLS). Diolah dengan menggunakan program SmartPLS 3.0.
Hasil pembuktian hipotesis dan pembahasan membuktikan bahwa (1) Kepercayaan berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap loyalitas nasabah, (2) Kualitas Layanan berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap loyalitas nasabah, (3) Citra Perusahaan berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap loyalitas nasabah, (4) Kepuasan nasabah berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas nasabah, (5) Kepercayaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan nasabah, (6) Kualitas Layanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan nasabah, (7) Citra Perusahaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan nasabah, (8) Kepercayaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas nasabah melalui kepuasan nasabah, (9) Kualitas Layanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas nasabah melalui kepuasan nasabah, (10) Citra Perusahaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas nasabah melalui kepuasan nasabah yang memiliki pembiayaan pada Bank Umum Syariah Area Semarang
Kata Kunci: Kepercayaan, Kualitas Layanan, Citra Perusahaan, Kepuasan
Nasabah, Loyalitas Nasabah.
No other version available