SKRIPSI DIGITAL
Analisis Pengaruh Penerapan Manajemen Risiko Terhadap Perwujudan Good Corporate Governance (GCG) Dengan Total Quality Management (TQM) Sebagai Variabel Pemoderasi Pada PT. Jasa Raharja Cabang Utama Jawa Tengah = Analysis Impact Of The Implementation Of Risk Management To The Realization Of Good Corporate Governance (GCG) With Total Quality Management (TQM) As A Moderating Variable At PT. Jasa Raharja Cabang Utama Jawa Tengah
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh dari penerapan Manajemen Risiko terhadap perwujudan Good Corporate Governance dengan pengaruh Total Quality Management sebagai variabel moderasi pada PT. Jasa Raharja Cabang Utama Jawa Tengah. Good Corporate Governance merupakan salah satu aspek penting dalam menjalankan bisnis terutama dilingkungan BUMN. Manajemen Risiko merupakan aspek penting dalam menunjang nilai Good Corporate Governance. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan menyebarkan kuesioner pada PT. Jasa Raharja Cabang Utama Jawa Tengah. Data yang dihimpun mengenai jawaban kuesioner dari aspek proses manajemen risiko dari ISO 31000:2018, prinsip GCG, dan kunci faktor kritis TQM. Berdarsarkan analisis yang telah dilakukan, diperoleh bahwa manajemen risiko berpengaruh signfikan terhadap perwujudan Good Corporate Governance dengan 69.70% dari penerapan manajemen risiko memiliki peran penting dalam mewujudkan GCG, tetapi dalam hal ini TQM tidak memperlemah atau memperkuat hubungan antara manajemen risiko dan GCG dikarenakan nilai signifikansi variabel interaksinya lebih besar dari 0,05.
Kata Kunci: Manajemen Risiko, Good Corporate Governance, ISO 31000:2018, Total Quality Management, PT. Jasa Raharja
No other version available