TA DIGITAL
Pengaruh Komunikasi Organisasi terhadap Kinerja Karyawan Pada PT Pos Indonesia (Regional IV Semarang) = The Influence of Organizational Communication on Employee Performance at PT Pos Indonesia (Regional IV Semarang)
Komunikasi memiliki peran yang sangat penting dalam sebuah organisasi, karena dapat membangun hubungan yang baik dan menciptakan koordinasi yang efektif antara karyawan. Jika komunikasi dalam organisasi berjalan dengan baik, hal ini akan berdampak positif pada peningkatan kinerja karyawan. Semakin baik komunikasi dalam organisasi, maka semakin baik pula kinerja karyawan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh komunikasi organisasi terhadap kinerja karyawan di PT Pos Indonesia (Regional IV Semarang). Dalam penelitian ini, variabel independennya adalah komunikasi organisasi (X), sedangkan variabel dependennya adalah kinerja karyawan (Y). penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah simple random sampling dengan jumlah sebanyak 49 karyawan. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner yang sudah diuji validitas dan reliabilitasnya. Hasil analisis uji t menunjukkan bahwa komunikasi organisasi memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan dengan nilai thitung (3,245) > ttabel (2,014). Koefisien uji determinasi menunjukkan 0,190, yang berarti variabel komunikasi mempunyai pengaruh sebesar 19% terhadap variabel kinerja karyawan. Sedangkan sisanya 81% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.
No other version available