TA DIGITAL
Pengaruh Perceived Price dan Service Quality terhadap Customer Satisfaction pada UTC Convention Hotel Semarang = The influence of Perceived Price and Service Quality on Customer Satisfaction at the UTC Convention Hotel Semarang
Penelitian ini didasarkan pada fakta bahwa pada tahun 2023, jumlah Tingkat Penghunian Kamar (TPK) pada UTC Convention Hotel Semarang menurun sebesar 11,1%. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat bagaimana Perceived Price dan Service Quality berdampak pada Customer Satisfaction pada UTC Convention Hotel Semarang. Penelitian ini merupakan studi kuantitatif menggunakan kuesioner sebagai alat pengumpulan data. Kuesioner disebarkan kepada 311 responden melalui sistem Non-Probability Sampling dengan menggunakan teknik Purposive Sampling, dengan tingkat pengembalian data sebesar 97%. Analisis regresi linier berganda dilakukan dengan menggunakan pengujian yang terdiri dari uji validitas, uji realibilitas, uji asumsi klasik, uji parsial (t), uji simultan (f), dan koefisien determinasi. Data yang digunakan telah memenuhi uji parsial dan uji simultan, menunjukkan bahwa Perceived Price dan Service Quality berpengaruh terhadap Customer Satisfaction. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel Perceived Price memiliki pengaruh secara parsial terhadap variabel Customer Satisfaction dengan nilai t hitung sebesar 8.452 > 1.968 dan nilai signifikansi 0,000, begitupun variabel Service Quality memiliki pengaruh secara parsial terhadap variabel Customer Satisfaction dengan nilai t hitung sebesar 7.760 > 1.968 dan nilai signifikansi 0,000. Berdasarkan hasil analisis koefisien determinasi bahwa 35,2% Customer Satisfaction dipengaruhi oleh variabel Perceived Price dan Service Quality, sedangkan 64,8% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.
No other version available