TA DIGITAL
Rencana Pelaksanaan Pembangunan Struktur Kost Putri Exclusive Diana Kabupaten Kudus = Implementation plan for the construction of the exclusive boarding house for Princess Diana, Kudus Regency
Rencana Pelaksanaan Pembangunan Struktur Kost Putri Exclusive Diana Kabupaten Kudus SNI 1726:2019 Untuk kategori resiko bangunan gedung dan non gedung untuk beban gempak masuk kategori IV yaitu gedung sekolah dan fasilitas pendidikan. Untuk sistem struktur SNI 2847-2019 pasal 18 menggunakan Sistem Rangka Pemikul Momen Khusus (SRPMK) sedangkan kombinasi pembebanan menggunakan beban mati, hidup dan gempa. Analisis struktur menggunakan software SAP versi 12 untuk menghasilkan gaya-gaya dalam pada struktur yang selanjutnya sigunakan untuk pengecekan kekuatan struktur dan penulangan pada struktur. Tahapan perencanaan struktur yang perlu dilakukan yaitu menganalisis kondisi tanah, perancangan konfigurasi struktur, menentukan beban struktur, menentukan dimensi struktur dan penulangan elemen struktur serta membuat gambar kerja selanjutnya membuat Rencana Anggaran Biaya (RAB) dan Kurva S. Berdasarkan Hasil perhitungan pelat lantai beton bertulang dengan tebal 120 mm menggunakan tulangan Ø10-150, untuk struktur balok anak (200x300 mm) menggunakan tulangan lentur D19 dan Tulangan geser Ø10. Balok induk (250x400) menggunakan tulangan lentur D19 dan Tulangan geser Ø10. Untuk struktur kolom dengan (400x400 mm) dengan tulangan utama D22 dengan tulangan geser atau sengkang Ø 10. Untuk pondasi yang digunakan yaitu pondasi footplat dengan ukuran 150x150x50cm dan kedalaman 150cm
No other version available