TA DIGITAL
Studi koordinasi sistem proteksi tanaga listrik PT. PLN (PESERO) UPJ Semarang Selatan penyulang SRL 01
Dalam meningkatkan keandalan, kualitas dan pelayanan prima, PT. PLN (Persero) APJ Semarang berusaha mengurangi pemadaman. Jumlah PMT outgoing trip pada penyulang SRL.01 di awal tahun 2010 hingga awal febuari 2011 sebanyak 28 kali. PMT outgoing SRL.01 trip ketika terjadi gangguan hubung singkat di wilayah kerja proteksi recloser 3/S1-72. Hal tersebut terjadi karena kesalahan koordinasi proteksi antara recloser 3/S1-72 dengan PMT outgoing SRL01. Hasil analisa menunjukkan bahwa setting arus moment relai PMT outgoing lebih rendah dibandingkan arus gangguan hubung singkat antar fasa maupun hubung singkat satu fasa ke tanah yang terjadi di wilayah kerja proteksi recloser. Sehingga untuk mencegah hal tersebut terjadi harus dilakukan perbaikan koordinasi proteksi antara recloser 3/S1-72 dengan PMT outgoing yaitu dengan merubah setting arus moment. Setting arus moment OCR dan GFR PMT outgoing sebesar 3404,2 A dan 3404,2 A. Setting arus moment OCR dan GFR recloser sebesar 2000 A dan 2000 A.
No other version available