TA DIGITAL
Pengembangan Aplikasi Estimasi Kalori Dan Rekomendasi Makanan Untuk Program Diet = Development of an Application For Calorie Estimation and Food Recomendation for Diet Programs
Afifin Ihza Ramadlan dan Damar Satria Buana, “Pengembangan Aplikasi Estimasi Kalori dan Rekomendasi Makanan untuk Program Diet”, Tugas Akhir DIII Program Studi Teknik Informatika, Jurusan Teknik Elektro Politeknik Negeri Semarang, dibawah bimbingan Sukamto, S.Kom, M.T dan Liliek Triyono, S.T., M.Kom., Juli 2024, 97 halaman
Obesitas merupakan masalah kesehatan yang semakin mendesak di Indonesia, dengan prevalensi yang terus meningkat setiap tahunnya. Salah satu penyebab utama adalah kurangnya kontrol atas asupan kalori harian. Penelitian ini bertujuan mengembangkan aplikasi estimasi kalori pada makanan yang juga memberikan rekomendasi diet dan olahraga. Kelebihan aplikasi ini adalah kemampuannya menyediakan fitur rekomendasi olahraga dan makanan diet yang disesuaikan dengan kebutuhan kesehatan pengguna. Rekomendasi olahraga dan makanan diet dihasilkan dari model Gemini AI yang mengambil data dari tahap asesmen diri pengguna, sehingga hasil yang didapatkan lebih efektif dan optimal bagi pengguna. Penelitian ini memanfaatkan teknologi Convolutional Neural Network (CNN) dalam application mobile untuk membantu pengguna memantau dan mengelola asupan kalori mereka secara efektif. Model yang digunakan dalam aplikasi ini adalah MobileNetV2 dengan tingkat akurasi sebesar 99%. Metode pengerjaan proyek ini menggunakan metode Agile, dengan tahapan inisiasi proyek, perencanaan sprint, pelaksanaan sprint, review sprint, dan continuous improvement. Hasil utama dari penelitian ini menunjukkan bahwa aplikasi tersebut dapat berfungsi dengan baik dalam mengidentifikasi makanan dan memberikan estimasi kalori serta rekomendasi diet yang personal. Aplikasi ini telah diuji dan menunjukkan tingkat kepuasan pengguna sebesar 85,2% berdasarkan kuesioner yang diisi oleh 25 responden.
Kata Kunci: Obesitas, Aplikasi Rekognisi Makanan, Convolutional Neural Network, Rekomendasi Diet.
No other version available