TA DIGITAL
Analisis Perhitungan Harga pokok Produksi Metode Tradisional Dan Activity Based Costing Pada PT Seafer General Foods Kendal
Tugas Akhir ini bertujuan melakukan perhitungan harga pokok produksi produk “udang HL besar”, “udang HL kecil”, “bandeng”, dan “paha katak” dengan metode Activity Based Costing kemudian membandingkan perhitungan harga pokok produksi metode Activity Based Costing dengan metode tradisional yang diterapkan pada PT Seafer General Foods Kendal.
Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi dan wawancara. Observasi dilakukan di Departemen pemrosesan, pembekuan, pengepakan, cold storage, laboratorium & Quality control, dan reparasi & pemeliharaan. Wawancara dilakukan dengan mengajukan pertanyaan tentang struktur organisasi, proses produksi dan penjelasan-penjelasan data lain yang berhubungan dengan judul penelitian kepada karyawan PT Seafer General Foods Kendal. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis komparasi.
Hasil perbandingan harga pokok produksi menunjukan bahwa perhitungan harga pokok produksi dengan metode Activity Based Costing membebankan harga pokok produksi lebih besar daripada metode tradisional sehingga akan mempengaruhi laba kotor perusahaan.
No other version available