TA DIGITAL
Sistem Pemantau Suhu Dan Peralatan Listrik Via Lan
Sistem SCADA (Supervisory Control And Data Acquisition) berkembang dengan cepat. Namun, sistem pemantau tersebut sebagian besar hanya dapat diakses secara terpusat pada suatu pengguna. Selain itu Sistem SCADA yang sekarang dikembangkan memiliki nilai ekonomis yang cukup tinggi, sehingga belum bisa dimanfaatkan oleh konsumen rumah tangga/ segmen menengah ke bawah. Untuk mengatasi hal tersebut, kami berencana membuat tugas akhir dengan judul “Sistem Monitoring dan Kontrol Peralatan Listrik Jarak Jauh Via LAN”. Selain untuk memenuhi syarat studi program Diploma III Politeknik Negeri Semarang, juga untuk membuat sistem SCADA mini yang murah dan aplikatif bagi konsumen rumah tangga. Penyusunan laporan ini menggunakan metode pengamatan dengan mengambil data secara langsung pada kondisi saat percobaan dan uji alat. Selain itu kita juga mengambil data dengan mempelajari literatur berupa buku-buku yang berhubungan dengan tugas akhir yang kami buat. Tampilan antarmuka sistem ini dapat diakses dengan mudah oleh setiap pengguna dengan membuka suatu aplikasi web browser. Setiap pengguna ingin mengakses sistem ini harus terhubung pada jaringan LAN dari sistem ini.
No other version available