TA DIGITAL
Analisis citra produk tabungan iB Hasanah akad wadi'ah pada Bank BNI Syariah kantor cabang Semarang
Penelitian deskriptif ini bertujuan untuk mengidentifikasi indikator-indikator produk tabungan pembentuk citra positif Produk Tabungan iB Hasanah Akad Wadi’ah pada Bank BNI Syariah Kantor Cabang Semarang, mengukur indikator produk tabungan pembentuk citra positif produk Tabungan iB Hasanah akad wadi’ah pada Bank BNI Syariah Kantor Cabang Semarang melalui uji Cochran, dan menentukan kebijakan peningkatan citra positif produk Tabungan iB Hasanah akad wadi’ah pada Bank BNI Syariah Kantor Cabang Semarang. Penelitian ini menggunakan 5 indikator produk tabungan pembentuk citra produk tabungan untuk mengukur citra positif produk tabungan, yaitu pelayanan, fasilitas, promosi, popularitas, dan keamanan.
Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Metode pengumpulan data adalah metode survei dengan kuesioner. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah adalah nasabah Tabungan iB Hasanah akad wadi’ah pada Bank BNI Syariah Kantor Cabang Semarang. Teknik pengambilan sampling yaitu teknik convenience sampling dengan sampel sebanyak 58 responden. Analisis data yang digunakan adalah analisis uji Cochran, hal ini untuk mengetahui citra positif produk tabungan iB Hasanah akad wadi’ah pada Bank BNI Syariah Kantor Cabang Semarang.
Dari hasil uji Cochran diketahui bahwa terdapat dua belas sub indikator dari indikator fasilitas, promosi, popularitas, dan keamanan yang bisa digunakan untuk membentuk citra positif produk tabungan iB Hasanah akad wadi’ah dan terdapat delapan sub indikator yang tidak bisa digunakan untuk membentuk citra positif tabungan iB Hasanah akad wadi’ah pada Bank BNI Syariah Kantor Cabang Semarang yaitu dapat bertransaksi dengan SMS banking, indikator dapat bertransaksi dengan phone banking, indikator kuantitas munculnya iklan produk tabungan di media, indikator kualitas penyampaian pesan dalam penayangan iklan di media promosi, indikator banyak orang mengetahui produk tersebut, indikator banyak orang mengenal produk tersebut, indikator keamanan dalam bertansaksi melalui internet banking, dan indikator keamanan dalam bertansaksi melalui phone banking.
No other version available