TA DIGITAL
Analisis hubungan kausalitas sektor perbankan dan kapitalisasi pasar saham terhadap pertumbuhan ekonomi Indonesia
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara 4 (empat) faktor ekonomi makro yaitu utang lancar, aset bank sentral dan bank komersial, kredit sektor swasta bank komersial dan kapitalisasi pasar saham yang dikontrol oleh inflasi terhadap besarnya GDP riil. Penelitian ini menggunakan data time series dalam bentuk data triwulanan dari tahun 1996 sampai 2009. Data tersebut dikumpulkan dari beberapa sumber, seperti Statistik Ekonomi dan Keuangan Indonesia (SEKI) yang dikeluarkan oleh Bank Indonesia, Badan Pusat Statistik (BPS), dan Pojok BEI Universitas Diponegoro. Metode analisis data yang digunakan adalah uji akar-akar unit (unit root test), uji kointegrasi Johansen (Johansen cointegration test), dan uji kausalitas Granger (Granger causality) berdasarkan Error Correction Model. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa kausalitas hanya terjadi satu arah (one-way causality) yaitu dari kredit sektor swasta bank komersial terhadap GDP riil serta kapitalisasi pasar saham terhadap GDP riil.
No other version available