TA DIGITAL
Analisis pengaruh kualitas layanan terhadap kepuasan nasabah tabungan BSM pada PT. Bank Syariah Mandiri kantor cabang Semarang
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh compliance, assurance, reliability, tangible, empathy, responsiveness terhadap kepuasan nasabah tabungan BSM pada PT. Bank Syariah Mandiri Kantor Cabang Semarang.
Penelitian ini merupakan jenis penelitian terapan kausal, yaitu penelitian terapan merupakan penelitian yang diharapkan digunakan sebagai bahan pertimbangan untuk menyelesaikan suatu masalah. Penelitian terapan dilakukan dengan menggunakan teori-teori yang tersedia sesuai masalah yang diteliti. Penelitian kausal adalah penelitian yang menguji hubungan sebab akibat antara dua variabel atau lebih. Dalam penelitian ini, akan diuji pengaruh Kualitas Layanan Terhadap Kepuasan Nasabah Tabungan BSM Pada Bank Syariah Mandiri Cabang Semarang dengan menggunakan dimensi-dimensi kualitas layanan. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah kuesinoer, dan wawancara. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling, dimana pengambilan sampel yang dilakukan sesuai dengan tujuan penelitian yang telah ditetapkan. Sampel ini ditentukan berdasarkan jumlah dari nasabah tabungan BSM yang diwakili pengisian kuesioner. Data diproses dengan menggunakan SPSS 16.0 for windows. Metode analisis data menggunakan metode deskriptif dengan analisis regresi linier berganda yang digunakan untuk mengukur pengaruh compliance, assurance, reliability, tangible, empathy, responsiveness terhadap kepuasan nasabah tabungan BSM pada PT. Bank Syariah Mandiri Kantor Cabang Semarang.
Berdasarkan uji F variabel bebas (compliance, assurance, reliability, tangible, empathy, responsiveness) secara bersama-sama memiliki pengaruh signifikan terhadap variabel terikat (kepuasan nasabah). Melalui pengujian koefisien korelasi (R2) diperoleh bahwa tingkat korelasi atau hubungan antara compliance, assurance, reliability, tangible, empathy, responsiveness terhadap kepuasan nasabah tabungan BSM pada PT. Bank Syariah Mandiri Kantor Cabang Semarang merupakan hubungan yang erat. Berdasrkan uji parsial, assurance, tangible, empathy berpengaruh terhadap kepuasan nasabah tabungan BSM sedangkan compliance dan reliability berpengaruh tapi tidak signifikan terhadap kepuasan nasabah tabungan BSM pada PT. Bank Syariah Mandir Kantor Cabang Semarang.
No other version available