TA DIGITAL
Penyajian laporan keuangan CV. Faturrahman Semarang sesuai standar akuntansi keuangan entitas tanpa akuntabilitas publik tahun 2012
Pemerintah Indonesia sudah mengatur secara khusus kewajiban Usaha Mikro Kecil dan Menengah untuk menyusun laporan keuangan sesuai Standar Akuntansi Keuangan Entitas Tanpa Akuntabilitas Publik. CV Faturrahman sebagai salah satu Usaha Mikro Kecil dan Menengah belum membuat laporan keuangan sesuai dengan Standar Akuntansi keuangan Entitas Tanpa Akuntabilitas Publik. CV Faturrahman hanya membuat laporan laba rugi saja. Laporan keuangan menurut Standar Akuntansi Keuangan Entitas Tanpa Akuntabilitas Publik terdiri dari neraca, laporan laba rugi, laporan perubahan ekuitas, laporan arus kas dan catatan atas laporan keuangan. Tugas akhir ini bertujuan untuk menyajikan laporan keuangan CV. Faturrahman Semarang Sesuai Standar Akuntansi Keuangan Entitas Tanpa Akuntabilitas Publik.
Data yang digunakan penulis adalah data primer dan data sekunder. Data primer yaitu profil perusahaan, struktur organisasi, penjualan, pembeliaan, biaya-biaya, aset, kewajiban, dan laporan laba rugi. Data sekunder dalam penulisan ini adalah dokemen-dokumen dari CV. Faturrahman yang ada kaitannya dengan penulisan Tugas Akhir. Jenis data yang digunakan adalah kuantitatif dan kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi dan dokumentasi.
Laporan laba rugi yang dibuat sendiri oleh CV. Faturrahman menunjukkan laba sebesar Rp 572.630.700,00. Laporan laba rugi sesuai Standar Akuntansi Keuangan Entitas Tanpa Akuntabilitas Publik yang dibuat oleh penulis, menunjukkan laba sebesar Rp 522.514.694,00. Terdapat selisih sebesar Rp 50.116.006,00 karena CV. Faturrahman tidak menghitung harga pokok produksi dan harga pokok penjualan. Perhitungan Depresiasi juga belum dilakukan. Perhitungan neraca penulis sesuai Standar Akuntansi Keuangan Entitas Tanpa Akuntabilitas Publik menunjukkan aset dan kewajiban senilai Rp 985.472.694,00.
No other version available