TA DIGITAL
Rancang bangun server confererence pada jaringan wireless LAN menggunakan voice over internet protocol (VoIP) di SLB N Semarang
Video Conference merupakan salah satu teknologi komunikasi dengan proses transmisi suara dan gambar yang dilewatkan melalui jaringan berbasis Internet Protocol (IP) dalam jaringan Voice over Internet Protocol (VoIP). Di Sekolah Luar Biasa Negeri Semarang, guru tidak jarang beraktifitas di ruang kelas. Kondisi itu memerlukan layanan komunikasi yang memudahkan, tanpa adanya biaya percakapan. Salah satu yang diusulkan adalah sistem video conference pada jaringan VoIP melalui wireless LAN. Sistem yang dibangun menghubungkan gedung kepala sekolah dan gedung wakil kepala sekolah yang berjarak 150 meter. Dari pengujian diperoleh hasil bahwa throughput memiliki nilai 250 hingga 355 kbps, packet loss dengan nilai 0.38% hingga 2.18%, delay dengan nilai 9.73 ms hingga 14.22 ms, dan jitter 1.762 ms hingga 8.654 ms, sehingga dapat disimpulkan bahwa sistem termasuk dalam kategori baik.
No other version available