TA DIGITAL
Penyusunan laporan arus kas pada CV. Kurnia Abadi di Wonosobo Jawa Tengah Tahun 2013
Tujuan dari penyusunan Tugas Akhir ini adalah menyusun Laporan Arus Kas pada CV. Karunia Abadi Tahun 2013 dengan metode langsung dan tidak langsung yang sesuai dengan SAK ETAP. Laporan Arus Kas merupakan laporan yang menyajikan informasi mengenai penerimaan dan pengeluaran kas dari aktivitas operasi, investasi dan pendanaan selama satu periode.
Data-data dalam penyusunan Tugas Akhir ini diperoleh dengan menggunakan 2 metode pengumpulan data, yaitu dengan melakukan wawancara dan penelitian kepustakaan. Metode penulisan yang digunakan adalah metode deskripsi dan eksposisi. Metode deskripsi digunakan untuk menjelaskan gambaran umum CV. Karunia Abadi. Metode eksposisi digunakan untuk menjelaskan penyusunan Laporan Arus Kas.
Dari penyusunan Laporan Arus Kas pada CV. Karunia Abadi Tahun 2013 dengan metode langsung dan tidak langsung menunjukkan bahwa arus kas bersih dari aktivitas operasi mencerminkan arus kas yang positif sebesar Rp 621.907.596, arus kas bersih dari aktivitas investasi menunjukkan arus kas negatif sebesar Rp 330.497.000 , sedangkan arus kas bersih dari aktivitas pendanaan tidak ada.
No other version available