TA DIGITAL
Rancang bangun cetakan paving segi empat dengan kapasitas 180 paving/jam (Bagian dari rancang bangun mesin cetak paving dengan penggerak hidrolik)
Cetakan paving segi empat merupakan salah satu bagian dari mesin cetak paving dengan penggerak hidrolik. Rancang bangun cetakan paving segi empat ini bertujuan untuk menghasilkan alat cetak paving block dengan penggerak hidrolik yang memiliki kapasitas 180 paving/jam. Paving block hasil pencetakan diharapkan memiliki mutu D menurut standar SNI 03-0691-1996. Proses rancang bangun dimulai dengan tahap perancangan meliputi identifikasi kebutuhan, perumusan masalah, sintesis, analisis, evaluasi dan presentasi. Tahap selanjutnya adalah tahap pembuatan, perakitan, dan pengujian mesin. Berdasarkan berapa pilihan alternatif desain, dipilih satu desain terbaik yang memenuhi kebutuhan dan tujuan dari rancang bangun tersebut. Cetakan paving segi empat memiliki kapasitas 9 buah paving block untuk tiap pencetakan dan mampu menghasilkan 180 paving/jam. Kualitas paving block yang dihasilkan belum memenuhi mutu D menurut standar SNI 03-0691-1996.
No other version available