TA DIGITAL
Analisis Pengelolaan Persediaan Bahan Baku Pada CV Widya Karya Semarang
Bahan baku sangat berpengaruh dalam operasi perusahaan manufaktur karena bahan baku merupakan bahan utama dalam proses produksi. Kelancaran proses produksi juga didukung oleh kelancaran arus persediaan. Operasional perusahaan akan terhambat jika salah satu persediaan yang dibutuhkan untuk proses produksi tidak tersedia. Pengelolaan persediaan merupakan suatu cara untuk mengendalikan persediaan agar suatu barang dapat diperoleh dengan biaya yang minimal atau jumlah pembelian tersebut optimal. Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana cara untuk menentukan perencanaan yang baik agar persediaan bahan baku dapat tersedia untuk mencukupi proses produksi secara efektif dan efisien dengan biaya persediaan yang minimal. Penentuan perencanaan dan pengendalian persediaan bahan baku kertas dapat dianalisis dengan menggunakan model-model perhitungan pengelolaan persediaan yaitu dengan penentuan jumlah pesanan yang ekonomis dengan menggunakan rumus Economic Order Quantity (EOQ), penentuan frekuensi pemesanan, penentuan titik pemesanan kembali, dan penentuan total biaya persediaan. Setelah diterapkannya model-model perhitungan pengelolaan persediaan di CV. Widya Karya, maka efisiensi biaya persediaan yang dapat diperoleh pada tahun 2007,2008 dan 2009 masing-masing sebesar Rp 121.746.836,00, Rp 151.549.116,00 dan Rp 256.488.208,00.
No other version available