TA DIGITAL
Analisis Kelayakan Investasi Penambahan Mobil Pada KPRI Bhakti Praja Provinsi Jawa Tengah
Tugas Akhir ini membahas analisis kelayakan investasi penambahan mobil sewa pada KPRI Bhakti Praja Provinsi Jawa Tengah pada tahun 2016. Berkembangnya usaha persewaan mobil mendorong KPRI Bhakti Praja Provinsi Jawa Tengah untuk melakukan investasi penambahan mobil sewa dengan maksud menambah pendapatan. Sebelum melakukan investasi penambahan mobil sewa perlu dilakukan analisis kelayakan investasi terlebih dahulu, karena investasi tersebut menyangkut dana yang besar dan jangka waktu pengembalian yang lama.
Metode yang digunakan dalam analisis kelayakan investasi penambahan mobil Kijang Innova 2000 cc adalah Metode Payback Period, Discounted Payback Period, Net Present Value, Internal Rate of Return dan Profitability Index.
Payback Period menunjukkan masa pengembalian 2 tahun 6 bulan dan Discounted Payback Period menunjukkan masa pengembalian 3 tahun 4 bulan sedangkan umur ekonomis dari mobil adalah 5 tahun. Dalam tingkat suku bunga 12%, Net Present Value menunjukkan hasil positif yaitu Rp 81.918.017. Internal Rate of Return menujukkan hasil 23% lebih tinggi dari tingkat suku bunga yang ditetapkan yaitu 12%, dan Profitability Index menunjukkan hasil lebih dari satu yaitu 1,26. Dari semua hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa investasi pada KPRI Bhakti Praja Provinsi Jawa Tengah layak dilakukan.
No other version available