TA DIGITAL
Analisis sikap nasabah atas kualitas layanan teller pada PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Unit Penggaron Semarang
Penelitian ini bersifat deskriptif yang bertujuan mengidentifikasi indikator – indikator kualitas layanan yang dapat meningkatkan sikap positif nasabah atas kualitas layanan. Dengan menganalisis indikator – indikator kualitas layanan yang dapat meningkatkan sikap positif nasabah atas kualitas layanan teller pada PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero), Tbk Unit Penggaron Semarang dan mengembangkan kebijakan untuk meningkatkan sikap positif nasabah atas kualitas layanan teller pada PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero), Tbk Unit Penggaron Semarang. Penelitian ini menggunakan lima indikator kualitas layanan untuk mengukur sikap nasabah, yaitu tangible (bukti langsung), reliability (kehandalan), responsivenesss (daya tanggap), assurance (jaminan), dan emphaty (empati).
Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Metode pengumpulan data dengan kuesioner dan wawancara. Teknik pengambilan sampel yang digunakan yaitu teknik purposive sampling dengan sampel sebanyak 98 responden dari nasabah tabungan Bank BRI Unit Penggaron Semarang.
Data hasil uji sikap (Uji Fishbein) dinyatakan bahwa dari kelima indikator kualitas layanan pembentuk sikap positif nasabah terdapat lima indikator dan 20 sub indikator yang telah di uji, terdapat 2 sub indikator yang kurang mendukung yaitu Komunikasi yang mudah dimengerti dari teller (X2) dan Keaktifan petugas teller dalam membantu kelancaran transaksi nasabah (X9). Hasil penelitiannya terbukti bahwa indikator tangible, reliability, responsivenesss, assurance and empathty sebagai tolok ukur pembentuk sikap positif nasabah. Indikator reliability, assurance and empathty menunjukkan hasil sikap positif nasabah. Sedangkan indikator tangible dan responsiveness menunjukkan hasil sikap netral.
No other version available