TA DIGITAL
Determinants Of Dividend Payout Ratio To The Firms In Sharia Stock List In The Period Of 2009-2013
Tujuan penelitian ini adalah untuk membuktikan secara empiris determinan dividend payout ratio (DPR), yaitu posisi kas (cash position/CP), return on investment (ROI), debt to equity ratio (DER), asset growth (AG), dan institutional ownership (IO), pada perusahaan-perusahaan yang masuk Daftar Efek Syariah (DES) periode 2009-2013.
Cakupan dalam penelitian ini adalah perusahaan syariah sesuai hasil review Otoritas Jasa Keuangan (sebelumnya dilakukan oleh Badan Pengawas Pasar Modal dan Laporan Keuangan). Data yang digunakan berupa data sekunder dari Laporan Keuangan Tahunan Auditan periode 2009-2014. Pengambilan sampel menggunankan purposive sampling, dan diperoleh 44 perusahaan/objek untuk 5 periode (2009-2013). Maka total sampel sebanyak 220. Adapun model yang digunakan adalah model regresi data panel dengan metode deskriptif dan kuantitatif, sedangkan teknik analisis menggunakan uji F, uji Koefisien Determinasi, dan uji t.
Berdasarkan pengujian hipotesis dan pembahasan, menunjukkan bahwa secara simultan cash position, return on investment, debt to equity, asset growth, dan institutional ownership berpengaruh signifikan pada dividend payout ratio perusahaan yang masuk Daftar Efek Syariah periode 2009-2013. Sementara secara parsial debt to equity berpengaruh negatif signifikan dan institutional ownership berpengaruh positif signifikan, sementara cash position, return on investment, dan asset growth berpengaruh tidak signifikan terhadap dividend payout ratio perusahaan-perusahaan yang masuk Daftar Efek Syariah periode 2009-2013. Adapun kontribusi pengaruh (adjusted R-square) kelima variabel independen sebesar 94,47 %
No other version available