TA DIGITAL
Aplikasi pembelajaran bahasa jawa berbasis Web
Pembelajaran Bahasa Jawa Berbasis Web merupakan pembelajaran modern yang dapat dilakukan saat ini tanpa dibatasi waktu dan ruang karena menggunakan media Internet sebagai sarana komunikasinya. Pembelajaran Bahasa Jawa juga dapat memberikan manfaat yang sama seperti pada saat menjalankan proses pembelajaran secara tatap muka di kelas.
Pada penelitian ini dikembangkan metode pembelajaran Bahasa Jawa untuk Bahasa Jawa bagi kalangan pemula dengan sistem pembelajaran menggunakan bahasa pemrograman Web PHP dan Basis data MySQ L.
Adapun materi yang disampaikan pada aplikasi ini meliputi kamus kosakata Bahasa Jawa, materi Huruf Jawa,pengetahuan Bahasa Jawa dan sejarah tentang Bahasa Jawa. Dalam aplikasi pembelajaran Bahasa Jawa ini juga disertai dengan latihan soal tentang materi yang disampaikan, sehingga pengguna dapat mengetahui tingkat kemampuan Bahasa Jawa. Dengan adanya pembelajaran Bahasa Jawa ini diharapkan dapat mempermudah dalam mempelajari Bahasa Jawa.
No other version available