TA DIGITAL
Analisis Pengaruh Capital Adequacy Ratio (CAR), Non Performing Financing (NPF), Fianancing To Deposit Ratio (FDR), Dan Rasio Efesiensi Kegiatan Operational (REO) Terhadap Return on Asset (ROA0 pada Bank Umum SYARIAH Di Indonesia Periode 2006 - 2010
Penelitian ini dilakukan untuk menguji pengaruh Capital Adequacy Ratio (CAR), Non Performing Financing (NPF), Financing To Deposit Ratio (FDR), dan Rasio Efisiensi kegiatan Operasional (REO) terhadap Return On Asset (ROA) pada Bank Umum Syariah di Indonesia. Data yang digunakan dalam penelitian ini diperoleh dari Laporan Keuangan publikasi Bank indonesia, serta laporan publikasi Bank Umum Syariah melalui website.
Adapun jumlah populasi dalam penelitian ini adalah bank umum syariah yang terdaftar di Bank Indonesia pada tahun 2006-2010. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling. Sampel dalam penelitian ini 3 bank umum syariah. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda dimana sebelumnya data telah diuji dengan pengujian asumsi klasik meliputi normalitas data, heteroskedastisitas, multikolinieritas dan autokorelasi. Berdasarkan uji asumsi klasik tidak ditemukan variabel yang menyimpang. Hal ini menunjukkan data yang tersedia telah memenuhi syarat menggunakan model persamaan regresi linier berganda.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel Capital Adequacy Ratio (CAR) menunjukkan pengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap Return On Asset (ROA), Financing to Deposit Ratio (FDR) berpengaruh positif signifikan terhadap ROA, sedangkan Non Performing Financing (NPF) dan Rasio Efisiensi kegiatan Operasional (REO) berpengaruh negatif signifikan terhadap Return On Asset (ROA). Kemampuan prediksi dari ke empat variabel tersebut terhadap Return On Asset (ROA) dalam penelitian ini sebesar 69.8%, sedangkan sisanya dipengaruhi faktor lain yang tidak dimasukkan ke dalam model penelitian.
No other version available