TA DIGITAL
Perhitungan Kinerja Pendapatan dan Belanja Daerah pada Dinas Kesehatan Kota Semarang Tahun 2021-2023 = Calculation of regional income and expenditure performance at the semarang city health service in 2021-2023
Dinas Kesehatan Kota Semarang adalah badan pemerintah setempat yang bertanggung jawab atas pengembangan, pengawasan, dan implementasi kebijakan kesehatan di wilayah Kota Semarang bertanggung jawab atas pengelolaan dan penggunaan anggaran tanggung jawab lain yang dilakukan bertujuan untuk untuk menjaga juga meningkatkan kesehatan masyarakat di suatu wilayah atau negara tersebut untuk memastikan tersedianya fasilitas kesehatan, obat-obatan, peralatan medis, dan penggajian tenaga kesehatan, Dinas Kesehatan memiliki kewajiban untuk melaksanakan kebijakan kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah pusat maupun daerah dan wajib melaporkan setiap anggaran yang digunakan melalui Laporan Realisasi Anggaran (LRA) kepada pemerintah Data yang digunakan dalam penelitian ini berupa data sekunder, data kualitatif, dan data kuantitatif. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu metode dokumentasi. Metode penulisan yang digunakan adalah metode deskripsi yang digunakan untuk menjelaskan gambaran umum Dinas Kesehatan Kota Semarang dan metode eksposisi yang digunakan untuk menjelaskan mengenai perhitunganefisiensi dan efektivitas Pendapatan Asli Daerah (PAD) dan Belanja Daerah Dinas Kesehatan Kota Semarang tahun 2021-2023. Hasil pembahasan diketahui bahwa tingkat efektivitas PAD tahun 2021-2023 Dinas Kesehatan Kota Semarang sudah dilakukan dengan baik karena tingkat efektivitas tidak berada pada rasio dibawah 80% dan efisiensi Belanja daerah Dinas Kesehatan Kota Semarang memiliki kategori kurang efisien selama tiga tahun yaitu tahun 2021-2023 karena kriteria tingkat efisiensi belanja melebihi 60%-80%.
Kata kunci: Pendapatan Asli Daerah (PAD), Belanja Daerah, Laporan Realisasi Anggaran (LRA), Rasio Efisiensi Belanja, Rasio Efektivitas PAD.
No other version available